Kamis, 03 Desember 2009

Install Opera di Ubuntu 9.04 Jaunty

Karena kebutuhan akan beberapa penggunaan aplikasi yang harus dijalankan oleh beberapa browser akhirnya saya menginsall Browser Opera di Ubuntu Desktop 9.04 Jaunty Jackalope yang saya gunakan saat ini. Sayangnya Ubuntu tidak memaketkan browser opera kedalam source insallasinya, jadi mau tidak mau kita harus menginstallnya secara manual dengan terlebih dulu mengambil paket binarinya di website resmi opera.

Anda dapat mengambil package binary opera untuk ubuntu Anda dengan mengunjungi http://www.opera.com/browser/download/ dan pilih jenis distro yang Anda gunakan. Saya tentu mengunduh/download package binari yang sesuai dengan distro saya yaitu Ubuntu 9.04 Jaunty Jackalope. Besar packagenya kira-kira 10 MB.

Setelah terdownload package binary-nya, Anda tinggal klik 2x pada package tersebut kemudian lanjutkan dengan “Install Package” tunggu hingga semua proses intallasinya selesai dan terakhir tinggal close semua window installasi package tadi.

Setelah semua intallasi selesai Anda dapat mengakses Browser Opera melalui menu Application > Internet > Opera.



Bookmark and Share


Artikel Terkait :


No response to “Install Opera di Ubuntu 9.04 Jaunty”

Leave a Reply